POSMETRO.ID | TAKALAR - Tahapan Pemilihan Kepala Desa Serentak Di Kabupaten Takalar Sedang Berlangsung, Salah Satunya Desa Laguruda yang berada di Kecamatan Sanrobone, Kabupaten Takalar yang di laksanakan hari ini, Minggu, 04/12/2022 di salah satu rumah warga desa.
Ada 4 kandidat yang bertarung memperebutkan kursi kepala desa diantaranya, nomor urut 1. Abdullah Dg Pasang, nomor urut 2. yang juga petahana Muhammad Amin Dg Maro, nomor urut 3. Jufri Dg Ruppa, dan nomor urut 4. Alimin Dg. Nojeng.
Para kandidat telah memaparkan visi dan misi mereka beberapa hari sebelum hari pemungutan suara, sehingga masyarakat Desa Laguruda dapat memilih calon kepala desa mana yang tepat untuk kesejahteraan dan pembangunan Desa mereka kedepan.
Salah satu warga Desa, Sade Dg Beta saat di wawancarai repoter Posmetro.id, mengutarakan harapannya agar siapa pun calon kepala desa yang akan terpilih nantinya dapat membuat perubahan yang lebih baik buat Desa Laguruda
"Harapan saya kepada kepala desa yang terpilih nantinya, akan membawa perubahan yang lebih baik lagi untuk desa ini, karena selama ini saya lihat belum ada perubahan yang signifikan yang terjadi di desa ini, sama saja dari tahun ke tahun".ucapnya.
Pemungutan suara berjalan kondusif dibawah pengamanan Bhabinkamtibmas Desa Laguruda dibantu satu Anggota Polsek Sanrobone.(rfd)
.jpg)

.jpg)