• Jelajahi

    Copyright © POSMETRO.ID
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Kriminal

    Ridho Yahya Sambut Baik Pelebaran Jalan Sudirman

    27 September 2022, September 27, 2022 WIB Last Updated 2022-09-27T08:03:22Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini



    POSMETRO.ID, PRABUMULIH - Proyek pelebaran jalan Jenderal Sudirman di Kecamatan Cambai Depan Kantor Pemerintah Kota Prabumulih yang bersumber dari APBN 2022 tampak akan segera dilakukan pengaspalan. Hilir mudik alat berat stombal tak henti untuk merapikan atau meratakan kontur bangunan dari hamparan agregat sebelum kemudian dilakukan pengaspalan.


    Proyek Balai Besar Pelaksana Jalan Negara (BBPJN) Sumsel untuk Tahun 2022 di Kota Prabumulih hanya menerima pelebaran jalan sepanjang 500 meter dengan luas 7 meter. Separuh dari total keseluruhan 500 meter saat ini sudah hampir rampung pekerjaannya dan tinggal pengaspalan saja.



    "Untuk sekarang sebelah sisi jalan dengan lebar 3,5 meter sudah hampir rampung dan Insya Allah seminggu kedepan sudah selesai dikerjakan. Kemudian akan dilanjutkan untuk sisi jalan sebelahnya. Jadi ketika kedua sisi selesai di aspal, maka luas total jalan sudirman depan Pemkot Prabumulih 14 Meter. Sehingga layak untuk dibuat dua jalur" ujar  PPK Balai Besar Pelaksanaan Jalan Negara (BBPJN) V wilayah Sumsel, Surya Perdana ketika diwawancarai wartawan.



    Menurut Surya, Proyek ini merupakan hasil inisiasi atau pengajuan Walikota Prabumulih Ir. H. Ridho Yahya MM kepada Balai Besar. Kepada Balai Besar Walikota mengajukan pelebaran Jalan Jenderal Sudirman dari Pom Bensin Cambai hingga tugu Batas Kota di Desa Pangkul agar kedepan kawasan jalan utama Kota Prabumulih full dua jalur.



    "Untuk keselurahan pada tahun ini belum bisa direalisasikan dan hanya bisa dicicil sepanjang 500 meter. Begitu, kami yakin ini bisa jadi pancingan agar pada APBN berikutnya pelebaran Jalan Jenderal Sudirman Kota Prabumulih bisa terwujud penuh" ujar Surya.



    Sementara itu, Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM tetap mengapresiasi Balai besar dan mengaku bersyukur pelebaran jalan tersebut dilakukan meski bertahap.


    "Kita bersyukur, karena sudah terlaksana pekerjaaanya meski bertahap dan diralisasikan 500 meter. Permohonan itu kita usulkan ke kementerian melalui balai besar, Alhamdulillah disetujui," ujarnya.


    Orang nomor satu di Kota Prabumulih itu mengaku pihaknya sebelumnya telah melakukan pelebaran jalan jenderal Sudirman dari rumah makan siang malam hingga air mancur dengan menggunakan APBD Prabumulih.


    "Meski jalan negara kita bangun menggunakan APBD tanpa melibatkan balai besar, karena keuangan kita terbatas kita mohon balai besar melebarkan hingga gerbang selamat datang," bebernya berharap kedepan pelebaran tetap dilanjutkan.

    Komentar

    Tampilkan

    BREAKING NEWS