• Jelajahi

    Copyright © POSMETRO.ID
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Kriminal

    Mahfud MD Terkejut Prabowo Copot Budi Gunawan dari Menko Polkam

    11 September 2025, September 11, 2025 WIB Last Updated 2025-09-10T17:07:57Z
    Masukkan scrip iklan disini


    POSMETRO.ID, JAKARTA – Mantan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) era Presiden Joko Widodo, Mahfud MD, mengaku terkejut atas keputusan Presiden Prabowo Subianto yang mencopot Budi Gunawan dari jabatan Menko Polkam, Senin (8/9/2025).


    Dalam reshuffle kabinet tersebut, Budi Gunawan bukan satu-satunya yang diganti. Presiden Prabowo juga memberhentikan empat menteri lainnya, yakni Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Abdul Kadir Karding, Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi, serta Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo.


    Untuk sementara, posisi Menko Polkam dijabat ad interim oleh Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin.


    Mahfud menilai pencopotan Budi Gunawan sebagai hal yang paling mengejutkan dibanding nama menteri lain.


    “Kalau dari sudut politik agak kaget juga ya saya, tapi saya tidak tahu pertimbangannya soal Pak Budi Gunawan. Memang itu yang paling mengagetkan dari reshuffle ini,” ujar Mahfud dalam video di kanal YouTube Mahfud MD Official.


    Keputusan reshuffle kabinet ini disebut-sebut tak lepas dari gelombang demonstrasi besar-besaran yang pecah akhir Agustus lalu. Aksi protes kala itu menyoroti berbagai isu, mulai dari kebijakan pemerintah, perilaku menteri, tunjangan DPR, hingga sikap wakil rakyat.


    Meski demikian, Mahfud menilai terlalu sederhana jika pencopotan Budi Gunawan hanya dikaitkan dengan perannya saat menghadapi aksi demo.


    “Saya kira terlalu sederhana kalau itu alasannya. Karena orang tidak harus selalu tampil di depan publik. Pak Budi Gunawan itu intelijen, biasa bekerja di balik layar. Jadi saya kira ada pertimbangan politis lain,” jelas Mahfud.

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Utama