POSMETRO I OKI - Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor dijalan Lintas Komering Desa Seritanjung Kecamatan Tanjung Lubuk Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Rabu (16/03/2022), sekira pukul 13.25 WIB merenggut nyawa kedua pengendaranya.
Kejadian lakalantas tersebut dibenarkan oleh Kepala Unit Laka Sat Lantas Polres OKI Ipda Suparjo saat dikonfirmasi wartawan ini.
"Akibat dari kejadian kecelakaan lalulintas yang melibatkan kedua kendaraan sepeda motor kedua pengendara kita evakusi ke RS kayuagung."Ungkap Kanit Laka Ipda Suparjo
Dikatakannya, Kedua korban tewas dalam kejadian tersebut bernama Muhammad Amin(17) Warga Desa Sukabumi Kecamatan Tanjung Lubuk OKI yang mengendarai sepeda motor R2 yamaha Vega tanpa Nopol dan Rifky Al Qohar Qusailiana(22) warga dusun 2 Desa Muara Baru Kecamatan Kayuagung OKI yang mengendarai Sepeda Motor R2 Revo Nopol B 6453 PTL.
"Kecelakaan bermula saat kendaraan R2 Yamaha Vega Tanpa Nopol melaju dari arah Kayuagung menuju OKU Timur setiba di TKP melebar ke kanan jalan bersamaan dari arah berlawanan datang Kendaraan R2 Honda Revo B 6453 PTL, sehingga terjadilah laka lantas yang mengakibatkan kerugian material korban kita evakuasi ke RS kayuagung." Jelas Kanit Laka SUPARDJO.
Setelah anggota Sat Lantas Polres OKI mendapat informasi adanya kejadian kecelakaan lalu lintas dijalan lintas Komering petugas langsung olah TKP dan berhasil mengamankan barang bukti yang berupa dua unit sepeda motor Ran R2 Yamaha Vega Tanpa Nopol dan Ran R2 Honda Revo B 6453 PTL di Pos Unit Laka Mulya Guna."Tutupnya