• Jelajahi

    Copyright © POSMETRO.ID
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Kriminal

    Volume Kendaraan Meningkat, Camat RKT Usulkan Jalan Dari Exit Tol ke Tugu Tani dua Jalur

    13 Februari 2025, Februari 13, 2025 WIB Last Updated 2025-02-13T14:36:12Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini



    POSMETRO.ID, PRABUMULIH - Camat Rambang Kapak Tengah (RKT) Kota Prabumulih Satria Karsa, mengusulkan  jalan dari exit tol Prabumulih-Indralaya menuju Simpang Tugu Tani Kelurahan Tanjung Raman menjadi dua jalur. Dengan adanya exit tol Prabumulih-Indralaya, kata Camat, volume kendaraan yang melintas di jalan ini semakin meningkat, sehingga diperlukan pelebaran jalan untuk mengantisipasi kemacetan dan meningkatkan kenyamanan pengguna jalan.



    "Kami berharap adanya perhatian terhadap infrastruktur di RKT, terutama dengan peningkatan volume kendaraan dari exit tol. Jalan dua jalur sangat diperlukan agar mobilitas masyarakat lebih lancar dan aman," ujar Camat RKT di gelaran  acara Reses Anggota DPRD Provinsi Sumsel Komisi V Hj.Luri Alex Noerdin, Kamis (13/02/2025).



    Selain pembangunan jalan dua jalur, Camat juga mengusulkan bantuan bibit tanaman, baik karet maupun sawit, mengingat lahan di Kecamatan RKT yang cukup luas dan potensial untuk pertanian. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas petani serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Kota Prabumulih pada umumnya dan RKT pada khususnya.


    Menanggapi aspirasi tersebut, Lury Alex Noerdin menyampaikan bahwa pihaknya akan memperjuangkan usulan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan pembangunan infrastruktur dan pertanian. Ia menegaskan bahwa reses ini bukan sekadar seremonial, tetapi menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan kebutuhan yang benar-benar mendesak.


    "Insya Allah dengan kehadiran kami secara langsung ke masyarakat akan berupaya membawa aspirasi ini ke tingkat provinsi agar bisa direalisasikan. Pembangunan dua jalur dan bantuan bibit tentu menjadi prioritas yang bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ungkap Lury.



    Dalam kesempatan tersebut, Camat RKT juga turut mendoakan kesuksesan karir Lury Alex Noerdin, agar terus dapat mengabdi dan memberikan manfaat bagi masyarakat.


    "Kami berharap Ibu Lury senantiasa diberikan kesehatan dan kelancaran dalam menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat. Semoga karirnya terus bersinar dan semakin bermanfaat bagi masyarakat Sumatera Selatan. Hari ini jadi Anggota DPRD, kedepan semoga menjadi Anggota DPR atau menjadi Kepala Daerah. Amin" pungkasnya.*Jun M


    Pantauan dilapangan, Acara reses kali ini tampak menjadi momentum bagi warga untuk berdiskusi langsung dengan anggota dewan, menyampaikan permasalahan di wilayah mereka, serta berharap solusi konkret dari pemerintah provinsi.

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Utama